Wednesday, December 26, 2018

Winrar dan Cara Ekstrak File Via Winrar



Assalamualaikum Wr Wb

   Pagi kawan semua. Dikesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah software yang tentunya sangat penting bagi kalian pengguna komputer/laptop atau lebih dikenal PC (Personal Computer). Software ini bernama Winrar. Apa itu Winrar, simak penjelasannya dibawah ini.

   Bagi kalian yang belum tahu apa itu Winrar dan apa fungsinya, mungkin sebagian dari kalian sudah tahu tapi saya akan menjelaskanya lebih detail dan membahas tetang Fitur, System Requirments, Changelog, dll tentang Winrar.

   Mungkin pertama kali kita melihat software winrar adalah pada saat kita pertama menggunakan PC, tidak di pungkiri fungsi software ini memang sangat dibutuhkan karena hampir semua files atau berkas di internet maupun di kompter/pc/laptop/notebook memiliki ekstensi .rar ataupun .zip dan winrar dapat dengan mudah membuka dan mengekstrak ataupun mengcomprees files tersebut. Dapat membuka berbagai Files Arsip yang berekstensi CAB, ARJ, LZH, TAR, GZ, ACE, UUE, BZ2, JAR, ISO, Z, 7-Zip. Tidak hanya itu untuk segi penggunaan winrar sangatlah mudah digunakan, Lebih Cepat, dan tentu saja lebih fleksibel, winrar sendiri dapat menkompres file hingga berbanding terbalik. karena kompresasinya tidak wajar dan berbeda dengan yang lain.

   Tampilan winrar sendiri sangatlah Sederhana dan sangat mudah untuk digunakan bagi pengguna awam sekalipun, di software ini kita dapat melakukan berbagai fitur winrar sendiri seperti Extract File, Memberi password pada file, mengkompres file, dan mempebariki File arsip. WinRAR Menjadi software compressed paling di gemari mengalahkan PeaZip dan HJSplit.

System Requirements :
1. Windows XP/Vista/7/8/8.1/10 32-bit and 64-bit (x86 and x64) For Windows PC.
2. 5 MB ruang kosong untuk lokasi install

Cara Ekstrak file menggunakan Winrar

   Nah untuk cara mengesktrak file menggunakan winrar, pertama kalian harus menginstall winrar terlebih dahulu ke PC kalian, bagi yang belum punya ya, bagi yang sudah ada Winrar di PC nya bisa dilewati langkah ini. Cara installnya, setelah kalian mendownload software lewat link dibawah nanti, kalian langsung double click softwarenya, kemudian ikuti langkah-langkahnya, selesai.
Siapkan file yang akan diekstrak, cek formatnya, apakah zip, rar atau format lain.
   Jika file berformat zip, rar atau format lain seperti yang dijelaskan diatas,  kalian bisa langsung klik kanan, pilih salahh satu diantara Extract File..., Extract Here, dan Extract to “nama file”\. Jika diminta password, tulis saja password yang tersedia disaat kalian mendownload file zipnya. Jika tidak diberitahu, kalian harus mencari tahu sendiri. Lebih jelasnya perhatikan gambar







   Jika file dalam format lain, sehingga gambar icon files bukan icon winrar. Kalian bisa klik kanan, open with, cari software Winrar, kemudian double click. Contoh dibawah ini adalah mengekstrak file apk untuk kebutuhan mod (bagi para modder senki terutama).

Setelah terbuka winrarnya, ikuti langkah-langkah dibawah ini :






Gimana? Mudah kan? Download softwarenya lewat link dibawah ini:
Link : Download Now! (Via Upfile)

Sekian dari saya, bila ada kekurangan pada kata-kata diatas  mohon dimaafkan. 
Terima Kasih.
Jangan lupa kunjungi
Fanspage : The Pdz Mod dan AYfame Productions
Kunjungi juga blog sebelah : AYfame Productions

Untuk info-info menarik lainnya.

Wassalamualaikum Wr Wb

Referensi Sumber : https://www.duosia.id/windows/winrar-terbaru/

No comments:

Post a Comment